Sat. Apr 19th, 2025

Makassar, Jejak Terkini

Puncsk Peringatan HUT Bhayangkara ke 78 di Sulawesi Selatan dilaksanakan di Halaman Markas Polda Sulsel Senin, 1/7/2024 Pukul 08.00 Wita. Berjalan penuh hikmat dan meriah.

Seluruh tamu undangan nampak mengikuti prosesi Upacara HUT Bhayangkara dengan seksama. Hadir dalam acara tersebut antara lain Jajaran PJU Polda Sulsel, Forkopimda Sulsel, Walikota Makassar, dan Bupati Gowa serta undangan lain.

Kapolda Sulsel, Irjen Pol. Andi Rian R. Djajadi sempat kaget dan terharu saat Pangdam XIV Hasanuddin, Mayjen Bobby Rinal Makmun memberikan surprice berupa Aksi Demo di depan Mapolda Sulsel, Kapolda nampak kaget karena aksi demo itu berlangsung saat Upacara masih berjalan. Namun kemudian Kapolda yang juga Putra daerah Sulsel ini tersenyum setelah Orator Demo menyatakan Terima kasih dan mendukung Polda Sulsel dalam mengawal Keamanan di Sulsel.

“Alhamdulillah kita baru saja selesai melaksanakan upacara hari Bhayangkara yang ke-78 yang jatuh pada hari ini tanggal 1 Juli dan ini merupakan puncak dari rangkaian kegiatan menyambut hari bhayangkara semuanya lancar alhamdulillah situasi Sulawesi Selatan ini tetap aman dan nyaman serta kondusif sehingga masyarakat Sulawesi Selatan juga ini tetap bisa selalu beraktivitas sebagaimana mestinya tadi itu rupanya Ada kejutan dari bapak Pangdam rekan-rekan TNI dan saya sangat mengapresiasi tentunya yang luar biasa Saya juga pikir tadinya ada apa itu ternyata surprise atau kejutan yang dipersiapkan oleh teman-teman TNI dalam rangka menyambut hari Bhayangkara dan sekaligus mengucapkan kalimat dengan mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kinerja Polda Sulsel, harapan saya sebagai pimpinan Polda Sulsel Saya berharap tentu Polri dicintai masyarakat makin bisa menjaga hubungan yang baik dengan masyarakat tentu tujuan utamanya adalah bagaimana kita bersama-sama menjaga situasi kondusif tersebut.” Jelas Andi Rian.

Usai Memimpin Upacara, rangkaian HUT Bhayangkara dilanjutkan dengan Syukuran yang dilaksanakan di Aula Mappaoddang dengan suguhan hiburan dan Santap siang.

Dalam acara Syukuran tersebut dirangkai pula dengan pemotongan tumpeng oleh Kapolda Sulsel yang didampingi Wakapolda, Irjen Pol. C.H. Patoppoi yang pada 29/6/2024 kemarin mendapatkan tambahan 1 Bintang di Pundak menjadi Irjen Pol.

Usai pemotongan Tumpeng, dilanjutkan dengan acara hiburan, Bupati Gowa, Adnan Purichta Iksan YL didaulat untuk menyumbangkan suaranya lewat lagu, kemudian Kaplolda Sulsel, Irjen Pol Andi Rian turut menyumbangkan lagu yang disambut riuh oleh undangan yang hadir.

 

Laporan : Rosmini Dg Kebo

Editor     : Madhy

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *