Mon. Apr 21st, 2025

Jejakterkini.online — Demi memberikan pelayanan prima dan semakin mendekatkan diri kepada masyarakat, personel Polsubsektor Kepulauan Sangkarrang, Polres Pelabuhan Makassar, turun langsung membantu warga yang hendak turun dari kapal di Dermaga Penyeberangan Pulau Barrang Lompo.

Tak sekadar menjalankan tugas patroli dan sambang, anggota kepolisian juga sigap membantu penumpang kapal tradisional agar turun dengan aman. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap keselamatan warga, mengantisipasi potensi kecelakaan laut, serta memperlancar proses bongkar muat di dermaga.

Kasubsipenmas Polres Pelabuhan Makassar, Aipda Adil, menjelaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari upaya preventif guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat yang bergantung pada transportasi laut.

“Kami ingin memastikan setiap penumpang turun dengan aman. Ini bukan sekadar tugas kepolisian, tetapi bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat. Dengan adanya pendampingan ini, risiko kecelakaan seperti terjatuh ke laut bisa diminimalisir,” ujar Aipda Adil.

Penerbit : Rosmini Daeng Kebo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *